Resep Puding Jagung Manis Dengan Santan

Resep Puding Jagung Manis
Puding Jagung Manis | Instagram/@pawonmbahmitro

Resep Puding Jagung Manis Dengan aneka rasa dan resep pada puding, membuat makanan ini cukup diminati oleh masyarakat. Puding sendiri dapat divariasikan dengan berbagai resep sesuai selera anda, diantaranya adalah puding coklat, puding susu, puding karamel, hingga puding jagung manis. Khusus untuk puding jagung manis, aku akan memberikan cara membuatnya secara lengkap berikut ini.

Jagung manis memang menjadi salah satu campuran yang sangat tepat untuk puding. Selain akan membuat puding semakin nikmat, jagung juga mengandung karbohidrat dan bahkan pada zaman daulu jagung digunakan sebagai makanan pokok.

Resep membuat puding jagung manis dengan santan dibawah ini sangat cocok untuk anda yang sedang mencari menu untuk makanan penutup bersama keluarga anda, sehingga acara makan brsama keluarga menjadi lebih menyenangkan dan harmonis. Simak informasi lengkap membuat puding jagung manis berikut.

Bahan-bahan Puding Jagung

  • 2 buah jagung manis
  • 6 sendok makan gula pasir
  • 1 sendok garam
  • 1 bungku agar-agar bubuk yang dapat disesuaikan dengan selera anda
  • 3 sendok makan tepung maizena yang sudah dilarutkan dengan air
  • 800 ml Santan

Cara Membuat Puding Jagung Manis

  • Sisir jagung yang sudah anda siapkan tadi, lalu blender bersamaan dengan santan.
  • Siapkan wadah seperti panci, lalu campurkan 1 bungkus agar-agar, 6 sendok makan gula pasir, dan 1 sendok garam, beserta jagung yang sudah diblender pada langkah pertama tadi.
  • Lalu masak hingga dirasa sudah matang.
  • Setelah itu campurkan tepung maizena yang sudah dilarutkan dengan air, dan diamkan lagi selama kurang lebih 5 menit.
  • Setelah selesai, tuang puding kedalam cetakan, lalu diamkan hingga uap panasnya benar-benar menghilang, dan masukan ke dalam lemari es.
  • Selesai, dan puding jagung manis siap disajikan untuk 4 orang keluarga anda.
Ilustrasi: Puding Jagung | Instagram/@pawonmbahmitro

Penutupan

Bagaimana, resep puding jagung manis dengan santan diatas terbilang sederhana kan? Sama halnya dengan resep puding mangga, tidak perlu keahlian khusus untuk membuat puding jagun manis sederhana diatas, asalkan mau mencobanya pasti bisa. Selamat mencoba!

Terima kasih telah berkunjung di Aroma Rasa. Sampai jumpa di artikel selanjutnya. Jangan lupa untuk Follow Instagram, Twitter dan Facebook kami. Jika ada yang ingin ditanyakan bisa tulis dikolom komentar.