Rekomendasi Kuliner Khas Surabaya yang Tidak Boleh dilewatkan

Rekomendasi Kuliner Khas Surabaya yang Tidak Boleh dilewatkan
Kuliner Khas Surabaya

Ketika mengunjungi Kota Pahlawan, terdapat sejumlah rekomendasi kuliner khas Surabaya yang tidak boleh dilewatkan. Kota besar di Jawa Timur ini tidak hanya menyajikan berbagai tempat wisata menarik tetapi juga kuliner lezat. Setiap daerah pasti memiliki makanan khas dan sayang bila tidak dicicipi.

Makanan khas Surabaya mungkin mampu Anda dapatkan di daerah lain. Namun, tentu rasanya berbeda dengan yang original dari daerah asalnya. Apalagi kuliner yang telah melegenda, sudah terbukti cita rasanya mampu memberikan pengalaman kuliner mengesankan bagi penikmatnya.

Jajanan Khas Surabaya yang Tidak Boleh dilewatkan

Terdapat berbagai rekomendasi kuliner khas Surabaya yang dapat Anda coba. Mulai dari menu nasi seperti nasi goreng, nasi udang, nasi cumi hingga sego sambel. Ada juga aneka lontong, seperti lontong balap, lontong mie dan lontong kupang.

Sebelum mencoba makanan berat dari daerah ini, tidak ada salahnya Anda mencoba kudapan. Salah satunya adalah es krim. Tempat penyedia kudapan manis dan dingin ini adalah Restoran Ice Cream Zangrandi. Restoran tersebut telah berdiri sejak 1933. Menawarkan berbagai jenis es krim yang siap memuaskan Anda.

Jajanan khas lain dari daerah ini ialah ote-ote atau orang awam biasa menyebutnya bakwan. Ote-ote Porong memiliki ukuran besar yang dapat mengenyangkan perut Anda. Ote-ote menyediakan berbagai isian mulai dari daging ayam, jamur sampai rumput laut.

Rekomendasi Aneka Lontong di Surabaya

Lontong Balap Garuda | By lilikuliner

Rekomendasi kuliner khas Surabaya yang pertama adalah lontong balap Garuda Pak Gendut. Makanan legendaris ini telah ada sejak tahun 1956. Rasanya yang konsisten lezat membuat lontong balap Garuda Pak Gendut tidak pernah sepi pembeli. Makanan khas Surabaya ini terbuat dari lontong, tauge, lento dan bumbu petis.

Selain lontong balap, Surabaya masih menyajikan makanan lain yaitu lontong kupang Artomoro. Kupang merupakan kerang bertubuh mungil dimana hanya bisa didapatkan di Surabaya.

Oleh karena itu, wajib sekali Anda mencicipi makanan lezat tersebut. Lontong tersebut disajikan bersama dengan kuah petis, kupang, lentho dan sate kerang.

Apabila Anda pecinta mie, jangan lewatkan lontong mie Ny. Marlia. Lontong mie ini bertabur udang rebon dan bawang goreng yang gurih serta dipadu dengan sambal petis. Sambal petis ini menambah kenikmatan rasa lontong mie Ny. Marlia.

Baca Juga: Restoran Unik Bergaya Retro di Jakarta, Yang Wajib Kamu Kunjungi

Rekomendasi Aneka Nasi dari Kota Pahlawan

Banyak orang Indonesia yang mengatakan bahwa tidak kenyang bila tidak makan nasi. Surabaya menawarkan berbagai macam olahan nasi yang siap memanjakan lidah dan perut Anda. rekomendasi pertama adalah nasi udang Bu Rudy. Nasi putih dengan udang dan sambal bawang ini sangat nikmat disantap.

Nasi Cumi Waspada | By makanterusbiarkurus

Rekomendasi selanjutnya adalah nasi cumi Waspada. Perpaduan nasi dengan cumi ini mampu membuat Anda ingin menambah pesanan. Tidak hanya cumi, Anda dapat memesan tambahan seperti peyek udang, empal, babat hingga paru. Bahkan, Anda bisa mendapatkan nasi rawon cumi di kota ini.

Rekomendasi berikutnya ialah nasi goreng Jancuk. Nasi goreng dapat ditemukan dengan mudah di pinggir-pinggir jalan. Namun, nasi goreng Jancuk memiliki keistimewaan yaitu ukurannya yang besar dan menawarkan rasa pedas. Makanan tersebut disajikan dengan irisan ayam, udang, kepiting hingga telur. Menu ini dilengkapi dengan sambal terasi.

Kota Surabaya menyajikan berbagai makanan lezat yang sayang bila dilewatkan. Diantaranya adalah olahan nasi hingga lontong. Terdapat juga kudapan manis yang memanjakan lidah seperti es krim. Apabila berkunjung ke Kota Pahlawan jangan sampai melewatkan rekomendasi kuliner khas Surabaya.

Terima kasih sudah berkunjung di situs kami jika ada yang ingin disampaikan bisa hubungi kami. Sampai jumpa di artikel selanjutnya. Jangan lupa untuk Follow instagram dan Twitter kami.

Dalam setiap hidangan, kita menciptakan karya seni yang tak hanya bisa dinikmati oleh lidah, tetapi juga meresap ke dalam hati.